Snorkeling di Pantai pangandaran akan menyenangkan apalagi jika dilakukan bersama sahabat, keluarga ataupun pasangan kita.

Snorkeling di Pantai pangandaran akan menyenangkan apalagi jika dilakukan bersama sahabat, keluarga ataupun pasangan kita.

 Snorkeling di Pantai pangandaran akan menyenangkan apalagi jika dilakukan bersama sahabat, keluarga ataupun pasangan kita.
Snorkeling di Pantai pangandaran akan menyenangkan apalagi jika dilakukan bersama sahabat, keluarga ataupun pasangan kita.

Banyak hal yang bisa kita lakukan saat berlibur ke Pantai pangandaran. Disana kita bisa menjelajahi kekayaan bahari. Caranya bisa dengan berenang, menyelam atau snorkeling. Banyak yang berpendapat bahwa Pangandaran memiliki keindahan pantai yang luar biasa menakjubkan. Jadi kalau kamu berlibur ke Pangandaran dan berniat untuk menghabiskan waktu dipantai, tidak ada salahnya untuk mencoba snorkeling.

Snorkeling di Pantai pangandaran akan menyenangkan apalagi jika dilakukan bersama sahabat, keluarga ataupun pasangan kita. Namun tahukah kamu apa snorkeling itu? Apa bedanya dengan menyelam atau diving? Snorkeling dan diving merupakan aktifitas yang bisa dilakukan di laut namun keduanya merupakan aktifitas yang berbeda.

Snorkeling merupakan kegiatan berenang atau menyelam namun dilakukan pada permukaan laut tidak seperti diving yang sampai mencapai dasar laut. Oleh karena itu, snorkeling sering disebut juga dengan selam dangkal. Untuk melakukan snorkeling, kamu harus menggunakan peralatan seperti masker selam, baju selam atau jaket pelampung serta snorkel. Sebagai tambahan, kamu juga harus mengenakan sirip selam atau kaki katak untuk membantumu snorkeling dengan lebih nyaman.

Pantai Pangandaran sudah sangat terkenal dengan keindahan baharinya. Banyak spot-spot snorkeling yang bisa kamu coba jelajahi seperti Pantai Timur dan Barat Pangandaran. Spot snorkeling bisa kamu datangi dengan pergi ke perairan pantai pasir putih barat atau pantai pasir putih timur.

Tidak usah berfikir tentang kendaraan apa yang harus dipakai untuk mencapai pasir putih Pangandaran. Kamu hanya tinggal berjalan kaki. Spot snorkeling bisa ditempuh hanya dengan 30 menit berjalan kaki. Namun, jika kamu ingin mencoba hal yang baru, kamu bisa menyewa perahu motor wisata. Dengan menggunakan perahu, kamu bisa berkeliling menikmati pesisir pantai dan ombak serta melihat aktifitas para nelayan.

Setelah puas dengan perahu motor, kamu bisa menuju ke kegiatan selanjutnya, yakni snorkeling di Taman Laut Pantai Pangandaran. Pasti terbersit pertanyaan difikiranmu, apakah kegiatan snorkeling hanya bisa dilakukan oleh orang yang jago berenang? Tentu saja tidak, karena orang yang tidak bisa berenang pun masih bisa bersnorkeling ria di Pantai Pangandaran.

Ini dia tips buat kamu para snorkeler pemula yang ingin menjelajah keindahan taman laut di Pantai Pangandaran.

  • Persiapkan peralatan yang dibutuhkan.

Peralatan seperti masker selam, pelampung, snorkel dan lain sebagainya harus di cek kelayakannya sebelum digunakan. Jika kamu berambut panjang, sebaiknya ikat rambut kamu agar tidak menghalangi pandangan saat kamu snorkeling.

  • Selalu bertanya pada pelatih snorkeling atau teman saat ada kesulitan.

Sebelum snorkeling di Pantai Pangandaran biasanya ada pelatih yang mendampingi dan mengajari kamu bagaimana caranya bersnorkeling yang aman. Jika kamu mengalami kesulitan, jangan ragu untuk selalu bertanya dan meminta bantuan pada pelatih. Kamu juga bisa bertanya atau meminta bantuan pada temanmu yang sudah jago snorkeling.

  • Tidak snorkeling sendirian.

Kegiatan snorkeling biasanya dan enaknya dilakukan bersama-sama. Selain lebih menyenangkan dan seru, kamu juga akan lebih aman. Jika kamu snorkeling terlalu jauh dan terpisah dari rombongan, itu akan membahayakan keselamatanmu.

  • Buat seluruh tubuhmu nyaman sebelum kamu snorkeling.

Bagi pemula, membiasakan diri dengan peralatan snorkeling pasti bukan perkara mudah. Oleh karena itu, pastikan kamu merasa nyaman dan menguasai bagaimana menggunakan semua peralatan snorkeling terlebih dahulu. Berlatih bagaimana cara menggunakan snorkel adalah hal wajib yang harus kamu lakukan. Snorkeling pada dasarnya mengalihkan cara bernafas kita yang semula melalui hidung ke mulut. Jika sudah latihan, kamu bisa mencoba berlatih lagi memakai snorkel di air.

  • Selalu waspada.

Kegiatan utama dari snorkeling adalah untuk menikmati keindahan biota lautnya. Namun kamu jangan lengah dan harus tetap waspada dengan keadaan arus disekitarmu. Pantai Pangandaran memang aman namun arus dan gelombang bisa datang tidak terprediksi. Jadi, pastikan kamu tidak terlalu larut dengan keindahan alam bawah laut. Selalu waspada karena keamanan adalah faktor utama.

  • Jaga kelestarian Taman Laut.

Menikmati keindahan Taman Laut memang sah-sah saja untuk dilakukan. Bahkan hal ini baik untuk dilakukan karena bisa menyadarkan kita betapa indahnya Indonesia dengan segala kekayaan baharinya. Namun, jangan lupa untuk selalu menjaga kelestarian alam bawah laut dengan tidak merusak apapun seperti terumbu karang. Hilangkan keinginanmu untuk mengambil apapun dari Taman Laut. Ingat, boleh dipandang, tak boleh dibawa.

Snorkeling di Pantai Pangandaran akan menjadi pengalaman yang tidak terlupakan. Kamu tidak perlu membawa peralatan snorkeling sendiri untuk bisa menjelajahi Taman Laut Pangandaran. Kamu bisa menyewa peralatan snorkeling pada pengelola perahu wisata. Biasanya para pengelola menyewakan peralatan snorkeling seharga Rp15.000-20.000 untuk per orangnya. Sedangkan perahunya sendiri disewakan dengan harga Rp 25.000 per orangnya. Atau bisa lebih tinggi tergantung rute dan jarak tempuh yang kamu ambil.

Lalu bagaimana agar liburan di Pantai Pangandaran bisa seru tanpa pusing memikirkan ini itu? Kamu tidak perlu khawatir untuk memikirkan bagaimana snorkeling nanti, hotel apa yang akan kamu tinggali, perahu apa yang harus sewa, rute apa yang harus diambil menuju spot snorkeling.

Kini telah banyak tersedia layanan paket wisata yang menawarkan sejuta kemudahan untuk para wisatawan agar bisa lebih nyaman dalam berlibur. Untuk bisa menikmati snorkeling yang menyenangkan, kamu bisa memesan dan membeli paket wisata snorkeling di Pantai Pangandaran. Dengan memesan paket wisata seperti ini, kamu tidak akan direpotkan dengan apapun. Kamu hanya tinggal mengikuti guide dan berlibur sesukamu, begitupun dengan snorkeling.

Untuk harganya sendiri tergantung dari tour travel yang kamu pilih. Tapi biasanya harga paket wisata snorkeling tiap tour travel tidak jauh berbeda. Harga paket biasanya berkisar antara Rp 100.000-200.000. Ada juga yang menawarkan paket snorkeling dengan harga super murah yakni Rp 75.000. Namun, kamu harus tetap selektif dalam memilih paket snorkeling karena harga menentukan kualitas. Jika harganya terlalu murah, bisa ada kemungkinan peralatan yang disewakan kurang baik/layak untuk digunakan.

Untuk bisa mendapatkan paket yang lebih murah, ada beberapa tips yang bisa kamu lakukan. Pertama, mencari informasi secara online. Kamu bisa membandingkan tiap harga paket wisata snorkeling yang ditawarkan tour travel. Kedua, kamu bisa juga bertanya langsung pada teman atau kerabat kamu yang pernah menggunakan jasa tour travel dan membeli paket wisata snorkeling. Jadi, kamu bisa berlibur dengan hemat namun tetap menyenangkan. Jadi, jangan asal murah. Pilih paket yang tidak hanya menawarkan harga murah tapi juga berkualitas.

Snorkeling di Pantai Pangandaran harus menjadi agenda wajib buat kamu para pecinta wisata bahari. Temukan ragam biota Taman Laut Pangandaran yang tidak diragukan lagi keindahannya. Pasir putih, Batu karas, dan masih banyak spot snorkeling lainnya di Pangandaran yang bisa kamu jelajahi. Keindahan biota laut di Pantai Pangandaran tidak kalah dengan tempat wisata bahari lainnya.